Santri Wisma Muslim Belajar Baca Kitab

Salah satu hal penting yang harus dimiliki oleh seorang aktivis dakwah adalah kemampuan dalam membaca kitab berbahasa arab. Melalui kitab-kitab para ulama inilah, banyak faedah yang dapat diambil dan disebarkan pada masyarakat.

Dalam rangka menunjang kemampuan untuk membaca kitab berbahasa arab, santri-santri di wisma muslim dibekali pelajaran membaca kitab.  Kitab panduan yang digunakan disesuaikan dengan tingkatan wisma yang ada. Metode yang digunakan dalam proses pembelajaran adalah dengan santri secara bergiliran membaca kitab dan dipandu oleh pengampu kelas. Kemudian dilanjutkan dengan pengampu kelas memberikan faidah secara bahasa Arab dan faidah diniyyah.

Adapun untuk waktu dari agenda ini adalah 2 pertemuan per pekan.
Kegiatan baca kitab ini merupakan pengaplikasian dari teori yang telah dipelajari di kelas bahasa Arab. Diharapkan kemampuan santri dalam membaca dan memahami kitab bahasa Arab dapat lebih baik.

Scroll to Top